"Tidak usah jauh-jauh ke negara lain untuk mendapatkan kisah cinta sejati, di Indonesia pun ada kisah cinta sejati seperti cerita Habibie dan Ainun," ujar Rizal saat ditemui di Epicentrum, Kuningan, Jakarta.
Sebelum membuat film ini, Rizal sudah membaca bukunya terlebih dahulu. Dia takut apabila ada kesalahan konsep cerita dalam pembuatan film itu. "Saya senang film ini bisa berhasil banyak ditonton karena di dalam film ini banyak sekali sisi positifnya yang baik untuk penonton. Khususnya masyarakat Indonesia," katanya.
Film yang baik, kata Rizal, ialah film yang bisa diterima oleh masyarakat banyak, bukan film yang banyak menuai kontroversi.
Untuk hal itu, Rizal menyarankan kepada para sineas untuk selalu mengangkat sisi positif dan nilai pesan moral yang terdapat pada isi film. Video youtube Film Habibie dan Ainun kisah cinta sejati dunia nyata ebook Habibi & Ainun.pdf online.
0 comments:
Post a Comment