28.12.12

JADWAL PESTA KEMBANG API 'CAR FREE NIGHT' MALAM TAHUN BARU 2013

VIDEO JADWAL PESTA KEMBANG API MALAM TAHUN BARU 2013 Jakarta Night FestivalJADWAL PESTA KEMBANG API  'CAR FREE NIGHT' MALAM TAHUN BARU 2013. Pesta kembang api dan karnaval budaya telah disiapkan dalam menyambut pergantian tahun di Jakarta akan diselenggarakan dengan kegiatan pentas seni dan budaya bertajuk 'Jakarta Night Festival'.

Penyelenggaraan acara tersebut dilakukan di sepanjang ruas protokol Sudirman-Thamrin dengan mengusung konsep car free night (bebas kendaraan pada malam hari).

Di sepanjang ruas Jl Jenderal Sudirman-Thamrin mulai dari Bundaran Senayan hingga gedung Balaikota didirikan 16 panggung hiburan. Oleh sebab itu, di sepanjang ruas jalan tersebut akan dilakukan penutupan arus total mulai pukul 20.00 WIB.

Rangkaian penyelenggaraan pesta pergantian tahun akan dimulai dengan karnaval budaya yang akan menampilkan berbagai atraksi seni dan budaya dari pelbagai komunitas dan pelajar. Gubernur DKI Jakarta Joko Widodo akan ikut serta dalam karnaval tersebut.

"Karnaval dimulai dari Balaikota sampai Bundaran HI sekitar 1 jam. Karnaval diikuti 2000 peserta yang terdiri dari komunitas-komunitas dan pelajar," kata Kepala Dinas Pariwisata Ari Budiman kepada wartawan di Mapolda Metro Jaya, Jakarta, Jumat (28/12/2012).

Berikut rangkaian acara Car Free Night malam tahun baru di sepanjang Jl Jenderal Sudirman-Thamrin sebagai berikut :

Senin, 31 Desember 2012

Pukul 14.00 WIB
Arahan (APP) personel yang terlibat pengamanan car free night malam tahun baru. APP dilakukan di lapangan Direktorat Lalu Lintas Polda Metro Jaya.

Pukul 15.00 WIB
Personel menempati pos masing-masing sesuai surat perintah. Pada jam ini, petugas penerangan lingkungan (penling) sudah menempati titik/simpang sesuai penugasannya masing-masing.

Pukul 16.00 WIB
Pembatasan kendaraan secara selektif yang akan melalui Jalan Jenderal Sudirman-Thamrin

Pukul 18.00 WIB
Akses menuju Jalan Jenderal Sudirman-Thamrin pada jalur cepat ditutup.

Pukul 19.00 WIB
Penutupan jalur cepat dan jalur lambat. Bagi tamu undangan atau pengunjung hotel yang melakukan kegiatan di hotel pada malam tahun baru masih diberi kesempatan untuk melintas secara selektif.

Pukul 20.00 WIB
Pelaksanaan car free night dimulai. Pada jam ini, ruas Jalan Jenderal Sudirman-Thamrin di lajur cepat dan lambat ditutup total tanpa kecuali.

Senin, 1 Januari 2013

Pukul 01.00 WIB
Petugas Penling akan berpatroli sambil memberitahukan ke masyarakat bahwa pukul 02.00 WIB Jl Sudirman-Thamrin akan dibuka kembali.

Pukul 02.00 WIB
Jalan Jenderal Sudirman-Thamrin diberlakukan normal kembali (dibuka untuk kendaraan). Traffic cone yang menutupi jalan akan dicabut.

Pukul 02.30 WIB
Petugas Penling atau Patwal menghimbau dan mendorong masyarakat untuk meninggalkan ruas Jalan Jenderal Sudirman-Thamrin

0 comments:

Post a Comment