Pernikahan Audy-Iko diwarnai dengan pesta adat. Sekitar jam 15.00, dengan diiringi tabuhan rebana dan Shalawat Nabi, Iko memasuki ruangan untuk mengucapkan ijab kabul. Acara adat pun di mulai, dengan sebutan palang pintu, Iko menggunakan adat betawi.
Beberapa palang pintu (jagoan) dari pihak Iko tidak dapat menembus, akhirnya Iko sendiri yang harus menembus palang pintu dengan merobohkan Kang Yayan, lawan mainnya di film The Raid. Alhasil, rombongan Iko beserta keluarga diterima oleh pihak Audy.
Sebagai mas kawin, aktor "The Raid" itu mempersembahkan perhiasan emas dengan berat 29 gram. Sebelum melakukan akad nikah dengan perpaduan adat Sunda-Betawi, Audy memohon maaf pada orangtua serta meminta izin kakaknya Stevie Item yang bertindak sebagai wali nikah. Baca juga
"Pada hari ini, saya mohon diizinkan, dinikahkan dengan Iko Uwais," ujar Audy. "Saya ikhlas dan mohon ridhonya kakak Stevie."
Saksi dari pihak mempelai pria, Habib Abubakar bin Salim bin Umar Alatas. Sementara, Hermawan Aziz menjadi saksi dari pihak Audy.
Senyum bahagia terpancar dari kedua mempelai. Pada kesempatan itu, Audy tampak anggun mengenakan kebaya putih. Sementara Iko terlihat gagah dengan balutan beskap Sunda dengan warna senada.
Tamu-tamu yang hadir tak hanya dari kerabat tetapi juga rekan sesama artis seperti Rico Ceper dan Christine Hakim.
Cinta kilat
Hubungan Iko Uwais dengan Audy Item memang serba kilat. Berkenalan dengan singkat, langsung berpacaran, dan kemudian memutuskan menikah meski baru memadu kasih selama sekitar tiga bulan.
Meski hanya melewati tiga bulan masa penjajakan, Iko merasa yakin Audy adalah wanita terbaik untuk dijadikan pendamping hidupnya.
"Saya sering bilang, saya nggak pernah mencari Audy. Audy (juga) nggak pernah mencari saya. Allah tahu niat saya ibadah. Allah kasih yang terbaik buat saya," ucap Iko penuh rasa syukur.
Perkataan bintang film "The Raid" itu diamini oleh Audy, yang tampak bahagia bersanding dengan pujaan hatinya.
Kumpulan foto-foto pernikahan Iko Uwais dan Audy Item
0 comments:
Post a Comment